Dramatis, Evakuasi 2 Pegawai Terjebak Lift di Gedung Wali Kota Palopo

Nasruddin Rubak
Petugas Damkar Evakuasi Dua Pegawai Kantor Wali Kota Palopo Saat Terjebak Dalam LIft - Foto Tangkapan Layar/Nasruddin Rubak.

PALOPO, iNews.id - Dua pegawai terjebak di lift kantor Wali Kota Palopo, Sulawesi Selatan. Petugas damkar yang melakukan evakuasi berhasil menyelamatkan keduanya setelah membuka paksa pintu lift dengan mesin hidrolik, Rabu (08/11/2023)

Kedua pegawai ini diduga terjebak selama 45 menit, sementara proses pembukaan paksa dengan mesin hidrolik membutuhkan 10-15 menit.

Untungnya kedua korban berhasil diselamatkan tanpa cedera.

Kedua pegawai tersebut diketahui bernama, Misra, asisten pribadi Wali Kota Palopo dan Syamsul, sekertaris pertanahan Kota Palopo,” Kata Muhammad Nur Tandi Wajang, Kasi Informasi dan Penyelamatan Damkar Palopo.

Belum diketahui penyebab pasti macetnya lift, namun diduga terjadinya kerusakan tombol membuat kedua pegawai tersebut terjebak.

Editor : Thamrin Hamid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network