F1 Winning Team Konsolidasi Pemenangan Danny Pomanto di Jeneponto

Sulaiman Nai
Poto Bersama F1 Winning Team Jeneponto Untuk Pemenangan Dani Pomanto di Pilgub Sulsel 2024 ( Foto Istimewa )

JENEPONTO, iNewsCelebes.id, - F1 Winning Team Kabupaten Jeneponto melakukan Rapat Konsolidasi atau pertemuan Pengurus tingkat Kabupaten Jeneponto.

Rapat Konsolidasi Pengurus F 1 Winning Team Jeneponto digelar di salah satu Warkop di Jalan Pelita Jeneponto, Sabtu, 24/08/2024.

Rapat konsolidasi F1 Winning Team tersebut melibatkan seluruh tim koordinator kecamatan ( Korcam ) sekabupaten Jeneponto yang berjumlah 11 Kecamatan.

Ketua F 1 Winning Team Jeneponto
Sofyan Djalil Sikki Kr Tompo mengatakan, rapat konsolidasi atau pertemuan sesama tim kecamatan ini  peratama kali dilakukan sekaligus perkenalan para korcam.

" Terima kasih pertemuan awal kita lakukan ini adalah pertemuan dengan para koordinator kecamatan sekabupaten Jeneponto, sekaligus perkenalan sesama tim". Ujar Sofyan Djalil Kr Tompo ketua tim F1 Winning Team Kabupaten Jeneponto untuk memenangkan Danny Pomanto di Jeneponto pada pemilihan Gubernur Sulsel 2024.

Dalam rapat konsolidasi tersebut,  Sofyan Djalil mengatakan, pihaknya juga sedang membahas terkait pembentukan tim kordes.

" Jadi kita bahas juga mengenai pembentukan kordes, tim korcam akan berkoordinasi tim kordes dan tim kordes akan berkoordinasi dengan tim kordus". Ungkapnya.

Sofyan Djalil Kr Tompo selaku ketua F1 Winning Jeneponto berharap agar pembentukan tim berlanjut.

" Saya selaku ketua tim berharap agar pembentukan tim kordes dan kordus segera berlanjut dan bukan berakhir sampai disini". Harapnya.

Sekedar diketahui F1 Winning team salah satu team pemenangan Danny Pomanto di Kabupaten Jeneponto dan secara terstruktur tim ini akan dibentuk, mulai tim Kabupaten, tim korcam, kordes dan kordus sekabupaten Jeneponto.

Editor : Thamrin Hamid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network