Kalahkan MU, PSM Makassar Melesat ke Papan Atas Liga 1

Leo Muhammad Nur
Pemain PSM Makassar, Nermin Haljeta cetak gol ke gawang Madura United. (Foto: Dok. PSM).

MAKASSAR, iNewsCelebes.id - PSM Makassar berhasil mengalahkan tuan rumah Madura United dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, pada Minggu malam (2/3/2025).

Gol-gol PSM Makassar dicetak oleh Nermin Haljeta pada menit ke-49 dan ke-70, serta Victor Jonson Benjamin Dethan pada menit ke-54.

Sementara itu, gol tunggal Madura United diciptakan oleh Lulinha pada menit ke-92.

Kemenangan ini terbilang spesial bagi tim Juku eja lantaran tidak didampingi langsung oleh Pelatih kepala, Bernardo Tavares yang izin kembali ke negaranya.

Namun, Asisten Pelatih PSM Makassar, Ahmad Amiruddin mengatakan segala program taktik tim jelang melawan Madura united tetap disusun  oleh juru taktik asal Portugal tersebut.

“Dia (Bernardo Tavares) sudah beri program ke kita, bagaimana mempersiapkan tim. Untuk pertandingan memantau langsung dari sana. Apa yang dijalankan sesuai arahan beliau. Jadi komunikasi tetap berjalan,” Ujar, Ahmad Amiruddin, Juru taktik sementara PSM Makassar.

Dengan kemenangan ini, PSM Makassar melanjutkan tren positifnya. Tim Juku eja melesat ke papan atas dengan bertengger diposisi keenam berkat poin 39 di klasemen Liga 1.

Sedangkan Madura United mengalami kesulitan di dasar klasemen pada posisi ke-17 dengan poin 21. Laskar Seppeh Kerrab kini terancam di zona degradasi Liga 1.

Editor : Arham Hamid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network