PSM Makassar Minta Wasit Asing saat Lawan Tim Zona Degradasi Liga 1

LeoMN
PSM Makassar merayakan kemenangan atas Semen Padang. (Foto: Ig PSM )

MAKASSAR, iNewsCelebes.id - PSM Makassar mengajukan permintaan penggunaan wasit asing saat melawan tuan rumah Barito Putra pada pekan ke-33 Liga 1 2024/2025 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kalimantan Selatan. Sabtu, (17/05/2025) mendatang.

Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Karim mengatakan, kehadiran wasit dianggap penting  agar pertandingan berjalan lebih fair dan professional.

“Penggunaan wasit asing pada gameweek 33 Barito Putera vs PSM Makassar dipandang penting untuk menjaga asas fairness dan profesionalisme dalam kompetisi BRI Liga 1,” ujar Sulaiman Karim kepada wartawan, Selasa (13/5/2025) siang.

Keputusan ini dilakukan PSM Makassar sebagai bentuk komitmen klub untuk mendukung kompetisi yang lebih kredibel dan berintegritas. Tidak hanya itu, langkah ini sebagai respon klub untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap perangkat pertandingan, khususnya kepemimpinan wasit dalam beberapa laga terakhir menuai sorotan.

“Juga demi meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap penyelenggaraan pertandingan di tengah banyaknya sorotan dalam beberapa pertandingan terakhir,” jelasnya.

Sebelumnya, wasit asing juga sempat memimpin pertandingan Liga 1 pada pekan ke-32 antara Persebaya Surabaya melawan Semen Padang, Minggu (11/5/2025) di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. Pertandingan ini dipimpin oleh wasit asing asal Yordania, Adham Mohammad Tumah Makhadmeh.

PSM Makassar memang acap kalin melontarkan kritikan terhadap kepemimpinan wasit di Liga 1.  Pelatih Bernardo Tavares bahkan tidak segan memukul meja saat sesi jumpa pers jelang pertandingan maupun setelah pertandingan.

Permintaan penggunaan wasit asing kepada operator Liga Indonesia Baru (LIB) ini menjadi sinyal, tim dengan julukan Juku eja ini kapok dipimpin wasit Indonesia. 

Hingga pekan ke-32, PSM Makassar bertengger di posisi ke 8 dengan raihan 47 poin. Sementara calon lawannya, Barito Putra berada zona degradasi posisi 16 dengan 31 poin. Jika gagal meraih kemenangan, Barito berpotensi menyusul PSIS Semarang degradasi ke Liga 2. 
 

Editor : Muhammad Nur

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network