PAREPARE, iNewsCelebes.id - Ratusan masyarakat mengelar aksi bersih-bersih pantai, di Kota Parepare,aksi bersih-bersih pantai ini merupakan bagian dari gerakan world clean up day, yang diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian masyarakat soal kebersihan laut.
Ratusan kilogram sampah dari pesisir pantai cempae, Kota Parepare berhasil dikumpulkan oleh masyarakat yang tergabung dalam gerakan world clean up day, pada minggu pagi (17 /09/2023).
Masyarakat yang mengikuti kegiatan ini mulai dari anak anak hingga orang dewasa, dari berbagai komunitas. Menariknya, aksi bersih-bersih pantai ini juga ditemani oleh sosok pahlawan super hero, spider-man, yang dikenal dengan kepeduliannya dalam aksi bersih-bersih lingkungan.
Kata Rismawati kordinator aksi world clean up day, aksi Sampah yang berhasil dikumpulkan ini, didominasi oleh sampah plastic, yang berasal dari saluran air pembuangan limbah rumah tangga.
Lanjut Rismawati, selanjutnya sampah-sampah yang berhasil dikumpulkan ini, akan dibuang ke tempat pembuangan sampah dengan menggunakan truk dari dinas kebersihan.
Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan kepedulian masyarakat soal kebersihan laut, dan tidak membuang sampah di pinggiran pantai.
Editor : Thamrin Hamid