Polisi Ungkap Bentrokan Pedagang Ikan di Pasar Lakessi, Motifnya Dendam

Erwin Eka Pratama
Dua Kakak Beradik Terduga Pelaku Penganiayaan Pedagang Ikan Jalani Pemeriksaan di Satuan Reskrim Polres Parepare - Foto Tangkapan Layar/Erwin Eka Pratama

PAREPARE, iNewsCelebes.id​​​​​​ - Satuan Reskrim Polres Parepare berhasil mengungkap motif bentrokan antara pedagang ikan di pasar Lakessi, Kota Parepare Beberapa waktu lalu.

Polisi bahkan telah mengamankan dua orang terduga pelaku yang merupakan kakak beradik.

Kedua pelaku ditangkap karena diduga menganiaya seorang pedagang ikan saat bentrokan terjadi.

Kasat Reskrim Polres Parepare mengatakan,  motif para pelaku menganiaya korban karena dendam.

" Jadi kronologi kejadian tersebut berawal korban mengucapkan kata kata tak pantas kepada pelaku , hingga membuat pelaku tersulut emosi. Pelaku yang saat itu bersama adiknya, langsung menyerang korban hingga membuat korban mengalami luka dibagian kepala, Sehingga Massa pedagang ikan lainnya yang melihat kejadian itu, langsung memburu pelaku ke bibir tanggul pasar hingga terjadi pengrusakan perahu milik salah satu pelaku, " jelas Iptu Setiawan Kasat.

Hingga kini, Korban belum bisa dimintai keterangan karena masih menjalani perawatan medis, sementara pelaku melaporkan balik atas tindakan pembakaran perahu miliknya saat bentrokan terjadi.

Editor : Thamrin Hamid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network