Kronologi Pemuda di Barru Tewas Terseret Arus Sungai Waenunge

Akbar
Warga memadati Sungai Waenunge,  Desa Lompo Tengah, Kabupaten Barru. Foto: Akbar

BARRU, iNewsCelebes.id  - Seorang pria yang sedang mencuci hilang terbawa arus deras di Sungai Waenunge,  Desa Lompo Tengah, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Sabtu (3/1/26). 

"Benar, pagi tadi ada korban tergelam di sungai Waenunge,"kata IPTU Sulpakar Kasi Humas Polres Barru kepada iNews Celebes .

Lanjut Sulpakar, Korban merupakan seorang laki-laki Berinisial A (20) ditemukan tewas usai terbawa arus sungai. 

"Info yang kami terima dari tim dilapangan saat itu korban bersama rekan sedangkan mencuci pakaian," tambahnya. 

Dari keterangan saksi R (17) saat itu korban turun ke sungai untuk berenang bersama si R dan keluarganya Tidak lama kemudian, korban dan saksi terbawa arus sungai.

 "Tidak lama kemudia keduanya terbawa arus sungai, namun R selamat saat berenang kepinggir sungai. sedangkan korban tidak dapat menepi ke pinggir sungai dan terbawa arus." terangnya. 

Editor : Muhammad Nur

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network