MAKASSAR, iNewsCelebes.id - Rektor Universitas Hasanuddin Makassar, Prof Jamaluddin Jompa, menanggapi keras maraknya aksi perselingkuhan yang melibatkan oknum dokter dengan mahasiswi dari fakultas kedokteran unhas, dalam sepekan terakhir, Selasa (24/10/2023).
Pihak rektorat Universitas Hasanuddin Makassar, masih melakukan penyelidikan internal sambil menunggu hasil koordinasi dari penyidik Ditkrimum Polda Sulsel, terkait pelaporan perselingkuhan istri polisi, yang merupakan mahasiswi dari fakultas kedokteran.
Rektor unhas Prof Jamaluddin Jompa mengatakan, Pihaknya telah membentuk tim khusus yang tergabung dalam dewan etik dan komite pelaporan. Jika nantinya terbukti, oknum mahasiswi tersebut akan dikenakan sanksi mulai dari skorsing hingga sanksi tegas DO.
“ Kami telah membentuk tim, dan semua kita telah jalankan, termasuk pelaporan itu semua telah dibuat, tetapi janganlah dibesar besarkan, dan kami akan atasi itu seadil adilnya, “ Jelasnya.
Sebelumnya, salah seorang anggota Polisi berinisial AH melaporkan istrinya sendiri berinisial, KDL, ke penyidik Ditkrimum Polda Sulsel atas kasus tindak pidana perselingkuhan. Perselingkuhan KDL berawal saat, AH sedang melaksanakan pendidikan perwira Polri.
Aksi perselingkuhan ini terungkap, saat suami yang selesai melaksanakan pendidikan dan hendak memberi kejutan kepada istri. Namun bukannya kebahagiaan, ia justri mendapati foto-foto perselingkuhan sang istri dengan seorang oknum dokter berinisial, AW.
Belum selesai kasus tersebut, kasus serupa kembali terulang. Dimana, seorang dokter residen anastesi berinisial, ARS, digrebek istrinya sendiri saat selingkuh dengan oknum mahasiswi dari fakultas kedokteran Unhas berinisial AFK. Keduanya tertangkap basah, berduaan didalam kamar dalam kondisi setengah bugil.
Editor : Thamrin Hamid