get app
inews
Aa Text
Read Next : DPC PKB Jeneponto Buka Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

Cuaca Ekstrem, Pohon Besar Tumbang di Jeneponto Timpa Pengendara

Senin, 15 Januari 2024 | 22:13 WIB
header img
Petugas Gabungan Bersama Warga Evakuasi Pohon Tumbang - Foto Istimewa/Sulaiman Nai

JENEPONTO, iNewsCelebes.id – Sebuah pohon besar tumbang di Jalan Pahlawan, Poros Jeneponto-Bantaeng, Sulawesi Selatan ( Sulsel ) tepatnya di depan Kantor Pengadilan Negeri Jeneponto, Senin, (15/1/2024)

Pohon besar tersebut tumbang disebabkan karena cuaca ekstrim, hujan deras yang disertai angin kencang.

Seorang pengendara motor berboncengan dengan anaknya tertimpa pohon. Korban kemudian dievakuasi oleh warga dan dibawa ke rumah sakit Lanto Daeng Pasewang Jeneponto. Korban mengalami luka.

Arus lalu lintas dari arah Jeneponto ke Bantaeng begitu juga dari arah sebaliknya sempat macet panjang.

AKP Ibrahim, Kasat Lantas Polres Jeneponto berserta anggotanya membantu petugas BPBD Jeneponto yang ada dilokasi pohon tumbang, membersihkan jalan bersama warga setempat, serta mengalihkan arus lalulintas.

“Akses jalan ini memang ramai karena merupakan jalan utama dan lokasi pohon tumbang berada di pusat kota yakni di depan Pengadilan Negeri Jeneponto, kasihan warga yang menjadi korban, sehingga diharapkan dinas terkait agar memangkas atau menebang pohon yang sudah lapuk,” Ujar AKP Ibrahim.

Kasat Lantas juga mengimbau warga agar lebih berhati-hati saat berkendaraan karena sering terjadi hujan deras dan angin kencang.

“Waspada dengan pohon tumbang apalagi saat berkendara, dan jaga keselamatan jiwa,” Kata AKP Ibrahim.

Editor : Thamrin Hamid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut