get app
inews
Aa Text
Read Next : Link Live Streaming PSM Makassar vs CAHN FC pada Leg Pertama Semifinal ASEAN Club Championship

Benteng Kokoh PSM Lawan CAHN FC, Andalkan Putra Daerah Asal Parepare

Selasa, 01 April 2025 | 23:34 WIB
header img
Kiper PSM Makassar Muhammad Reza Arya Pratama. (Instagram/@rezaaryapratama30)

PAREPARE, iNewsCelebes.id - Reza Arya Pratama menjadi sorotan jelang Leg pertama semifinal ASEAN Club Championship 2024/2025 antara PSM Makassar menjamu Cong An Ha Noi (CAHN FC)  di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Rabu (2/4/2025) besok.

Pasalnya, Penjaga gawang PSM Makassar tersebut merupakan putra daerah asal Parepare, lokasi pertandingan international tim Juku eja.

Reza Arya sendiri, menyampaikan bahwa sebagai kiper, ia memiliki tanggung jawab besar untuk membantu timnya meraih kemenangan. Menurutnya, hasil adalah hal yang paling penting dalam setiap pertandingan.

"Tentunya sebagai kiper, saya ingin mencapai clean sheet, namun saya juga harus siap menghadapi situasi di lapangan yang tidak terduga," ujar Reza Arya dalam Pre Match Press Conference di Stadion GBH, Pare-pare.  Selasa, (2/4/2025) malam.


Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares dan Penjaga Gawang Reza Arya memberikan keterangan pers jelang pertandingan lawan Cahn FC. (Foto: iNewsCelebes.id)

Pemain berusia 24 tahun tersebut juga menyampaikan bahwa PSM Makassar ingin meraih kemenangan di leg pertama semifinal ASEAN Club Championship 2024/2025 melawan CAHN FC. Menurutnya, mendapatkan poin di leg pertama sangat penting untuk mempersiapkan diri untuk leg kedua.

"Kita main di kandang, tentu saja kita ingin menang. Apalagi ini leg pertama, kita ingin mendapatkan poin agar di leg kedua nanti kita bisa menang juga," tegas Reza Arya.

Reza Arya Pratama kembali berpeluang dipercaya menjadi benteng kokoh terakhir atau kiper utama melawan CAHN FC. Kehadirannya, dalam sesi Pre Match Press Conference jelang pertandingan menjadi kode bakal masuk dalam line up skuad PSM Makassar.

 

Editor : Muhammad Nur

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut