Tak Terima Ditegur, Siswa SMP di Luwu Utara Pukuli Ibu Gurunya Hingga Trauma

Nasruddin Rubak
Ibu Guru HS Korban Penganiayaan Siswanya Sendiri Jalani Pemeriksaan di Ruang Unit PPA Polres Luwu Utara - Foto Tangkapan Layar/Nasruddin Rubak.

LUWU UTARA, iNews id - Seorang guru salah satu Sekolah Menengah Pertama (SMP) berinisial HS di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, menjadi korban penganiayaan yang dilakukan oleh muridnya sendiri, Senin (06/11/2023).

Kerasnya pukulan yang dilayangkan ke dada dan punggung membuat guru wanita ini mengalami trauma.

Peristiwa ini terjadi saat ibu guru HS menemukan salah satu siswinya tengah menangis di area sekolah, ia pun kemudian meminta siswinya menunjuk pelaku yang membuatnya menangis.

Siswi tersebut pun menunjuk rekannya AP, guru HS lalu menegur AP, namun tak terima ditegur gurunya, AP kemudian mengamuk dan melayangkan pukulan ke bagian dada dan punggung HS.

Beruntung sang guru langsung mendapat perlindungan dari sejumlah siswa lainnya.

Usai dianiaya, korban sempat mengalami sakit dibagian dada hingga terpaksa beristirahat. Setelah kondisi membaik korban selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Unit PPA Polres Luwu Utara, " Kata AKP Jodi Titalepta, Kasat Reskrim Polres Luwu Utara.

Saat ini, korban telah memberikan keterangan ke penyidik. Selajutnya Tim Satreskrim Polres Luwu Utara akan melakukan pemanggilan dan upaya paksa terhadap pelaku.

Editor : Thamrin Hamid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network