Tiket Laga PSM Makassar Vs Persebaya Tersisa Sedikit, Berikut Rincian Harga Terbaru

Leo Muhammad Nur
Instagram PSM Makassar.

MAKASSAR, iNewsCelebes.id - Duel klasik PSM Makassar melawan Persebaya Surabaya akan tersaji di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota Parepare.

Kabar tersebut disampaikan PSM Makassar lewat unggahan di media sosial, Instagram resmi @psm_makassar “BJ Habibie Stadium Callin” disertai informasi harga tiket.

Hal ini menjadi angin segar bagi suporter tim Juku eja setelah hampir dua musim terusir dari Sulawesi selatan setelah Stadion BJ. Habibie menjalani proses renovasi. Markas PSM tersebut kini siap menyambut suporter fanatiknya dalam berlaga di ajang Liga 1 musim 2024/2025.

Duel klasik PSM Makassar vs Persebaya terjadi pada pekan 26 Liga 1 2024/2025, Jumat (7/3/2025) pukul 21.30 WITA.

Dalam unggahan akun Instagram @psm_makassar, sudah mulai dijual tiket pertandingan tersebut.

Harga termahal untuk tiket VIP atau tribun barat dijual dengan harga Rp300 ribu. Kemudian untuk tiket termurah dijual dengan harga Rp100 ribu untuk tribun utara dan selatan. Satu kategori lainnya yaitu tribun timur dijual dengan harga Rp150 ribu.

Tingginya antusias suporter PSM untuk melihat langsung tim kebanggaanya bertanding membuat ketersedian tiket pertandingan jadi buruan.

Hal ini dikabarkan media sosial PSM, melalui laman komentar, jika tiket melawan tim Bajul ijo kini tinggal sedikit. “Btw sedikit mami lagi sold mi tiket guys”, Tulis, Instagram PSM Makassar.  

Adapun tiket PSM Makassar bisa didapatkan melalui aplikasi tiket.com.

 

Editor : Leo Muhammad Nur

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network