MAKASSAR-celebes.iNews.id: Tim DMC Ikatan Alumni Teknik Univetsitas Hasanuddin (Ikatek Unhas) dan YBM PLN menistribusikan pakaian, alat saat , dan tikar untuk korban kebakaran Jalan Pandang II, Kelurahan Pandang, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel)..
Koordinator TRC DMC Ikatek Unhas, Wahyu, mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan bekerja sama dengan YBM PLN sebagai respon dari permintaan warga sehari sebelumnya.
Tim DMC Ikatek Unhas menurunkan enam orang relawan untuk mendistribusikan menu buka puasa dan menu makan malam di dapur umum lokasi kebakaran.
RelaKetua RT 03, Budiman, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada TRC DMC Ikatek Unhas yang sudah dua hari ini memperhatikan kondisi warga di posko pengungsian.
“Kemarin (Sabtu) kami meminta pakaian dan alat salat serta tikar dan hari ini alhamdulillah Tim DMC Ikatek Unhas langsung membagikan permintaan warga tersebut. Makanya warga kami sangat senang karena bisa salat tarawih dengan pakaian dan alat salat barunya" tuturnya,".
Editor : M. S Fadil
Artikel Terkait