Kisah Bripka Arifudin menjadi pengingat bahwa Allah Ta'ala yang memberi rezeki dari arah yang tidak terduga, dapat datang dari mana saja dan kapan saja. Keikhlasannya dalam beribadah mengantarkannya pada hadiah yang luar biasa.
Hal ini sesuai dengan firman Allah Ta'ala dalam Alquran Surah Taha ayat 132 berbunyi sebagai berikut:
وَاۡمُرۡ اَهۡلَكَ بِالصَّلٰوةِ وَاصۡطَبِرۡ عَلَيۡهَا ؕ لَا نَسْأَلُكَ رِزۡقًا ؕ نَحۡنُ نَرۡزُقُكَ ؕ وَالۡعَاقِبَةُ لِلتَّقۡوٰى
Waamur ahlaka bis Salaati wastabir 'alaihaa la nas'aluka rizqoo; nahnu narzuquk; wal 'aaqibatu littaqwaa
Artinya: Dan perintahkanlah keluargamu melaksanakan shalat dan sabar dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezeki kepadamu, Kamilah yang memberi rezeki kepadamu. Dan akibat (yang baik di akhirat) adalah bagi orang yang bertakwa.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta