get app
inews
Aa Read Next : Lewat Rumah Indonesia, Pemprov Sulsel Diminta Pasarkan Produk Lokal ke Dubai

Presiden Lantik Andi Sudirman Sulaiman Jadi Gubernur Sulsel

Jum'at, 11 Maret 2022 | 08:10 WIB
header img
Gubernur Sulsel Andi Amran Sulaiman bersilaturahmi dengan pimpinan DPRD Sulsel di Restorang Piang Bistro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (10/03/2022) malam usai pelantilkan di Istana Negara.

JAKARTA, iNewsCelebes.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik dan mengambil sumpah Plt Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Amran Sulaiman menjadi Gubernur definitif di Istana Negara, Jakarta, Kamis (10/02/2022) sore. Andi Sudirman saat ini tercata sebagai gubernur termuda di Indoenesia dengan usia 38 tahun. 

Alumni Fakultas Teknil Universitas Hasanuddin sebelumnya menjadi Wakil Gubernur (Wagub) Sulsel mendampingi Gubernur Dr Ir Nurdin Abdullah. Namun dalam perjalannya kepemimpinan duet ini, Nurdin tersandung kasus korupsi dan ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Februari 2021.

Sebelum dilantik, Andi Sudirman mengaku tidak memiliki persiapan khusus. Dia mengaku hanya fokus bekerja untuk masyarakat Sulsel. Termasuk untuk peningkatan sarana infrastruktur di wialayah-wilayah yang masih agak terpencil.

“Saya  berangkat ke Jakarta lebih awal karena memang sudah mendapatkan undangan resmi dari pihak setneg (sekretariat negara) dua hari sebelumnya. Saya rasa ini biasa saja,” ujar Andi Sudirman yang menjadi Plt gubernur selama satu tahun. 

Usai acara pelantikan, Andi Sudirman melakukan pertemuan dengan unsur pimpinan DPRD Sulsel di salah satu restoran di Jl Kebon Sirih Jakarta. “Kami hanya bertemu biasa dan saling memberikan masukan,” kata Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari yang hadir dalam pertemuan tersebut. 

Pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman menjadi pemenang pada Pilkada Sulsel tahun 2018 lalu. Pasangan ini menumbangkan tiga pesaingnya yakni pasangan Nurdin Halid-Abd Azis Qahhar Mudzakkar, Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar, dan duet Agus Arifin Nu’mang-Tanribali Lamo.

Editor : M. S Fadil

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut