MAKASSAR - celebes.iNews.id: Meski Pemilu Legislatif dan Presiden masih dua tahun lagi (2024) namun Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (DPW PAN) Sulawesi Selatan (Sulsel) sudah mempersiapkan diri sejak awal. Bahkan DPP PAN Sulsel sudah mempersiapkan saksi di tempat pemungutan suara (TPS) yang akan mendapatkan pelatihan khusus.Untuk itu DPW PAN Sulsel dan DPP PAN menggelar rapat koordinasi (rakor) di Hotel Grand Asia, Panakkukang Mas, Makassar, Minggu (13/3/2022) sore. Ketua Badan Saksi Nasional (BSN) DPP PAN, Zita Anjani, datang khusus ke Makassar untuk berkoordinasi dengan DPW PAN Sulsel yang dihadiri langsung Ketua DPW PAN Sulsel Ashabul Kahfi yang juga anggota DPR RI ini bersama koleganya di DPR RI Andi Yuliani Paris.“Kami melakukan persiapan lebih dini sehingga lebih banyak waktu untuk melakukan pelatihan atau bimbingan teknis kepada calon saksi kita nanti di TPS,” ujar Kahfi.Apalagi, kaya Kahfi, para saksi partainya tidak sekadar bertugas di TPS pada hari H tetapi juga ditugaskan menggalang dukungan suara di tengah masyarakat untuk bisa mendongkrat perolehan suara partai berlambang matahari terbit ini. “Jadi suara yang sudah digalang itu harus dikawal oleh saksi kita sampai di TPS,” ujarnya. Pada Pemilu 2019 lalu, PAN Sulsel menempatkan tiga wakilnya di DPR RI dari tiga dapil berbeda. Selain Kahfi di dapil Sulsel 1 dan Andi Yuliani di dapil Sulsel 2. Sementara untuk dapil Sulsel 3 ditempati oleh Mitra Fakhruddin.
\
Editor : Nur Farida