get app
inews
Aa Text
Read Next : Fahri Bachmid: Retret Punya Legal Basis untuk Kepentingan Sinkronisasi Pemerintah Pusat dan Daerah

Polisi di Makassar Bagi-bagi Ikan Lele ke Warga Untuk Menu Sahur, Hasil Program Ketahanan Pangan

Sabtu, 08 Maret 2025 | 20:56 WIB
header img
Kapolsek Makassar, Kompol Tamrin membagikan Ikan Lele ke Warga Makassar

MAKASSAR, iNewsCelebes.id - Warga di Makassar Berbondong- bondong mendatangi kantor Polsek Makassar. Jum’at, (07/03/2025) kemarin.

Kedatangan warga ini untuk mengambil Ikan Lele hasil budidaya aparat Kepolisian Polsek Makassar  pada dua  kolam ikan.

Kapolsek Makassar, Kompol H. Muhammad Tamrin mengatakan, Ikan lele yang dibagikan kepada warga ini merupakan implementasi program ketahanan pangan nasional yang dijabarkan oleh Kapolri hingga ke tingkat Polsek untuk  mewujudkan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto.

“Hari ini kita panen ikan lele yang sudah kurang lebih 4 bulan dari benih kita pelihara sampe panen. Satu kantong kurang lebih 15 ekor, ada 13 ekor tergantung dari ukurannya besar kecilnya”, Ujar, Kompol Tamrin di kantornya. Jum’at, (07/03/2025). 

Lebih lanjut, Kompol Tamrin menyebut jika pembagian ini menyasar kepada 140 warga yang berada di Kecamatan Makassar.

“Masing masing kelurahan terwakilkan 10 warga dan di Kecamatan Makassar da 14 kelurahan, totalnya 140 warga”, Lanjutnya.

Mantan Kapolsek Biringkanaya ini berharap, momentum pembagian Ikan lele yang bertepatan di bulan ramadhan ini bisa bermanfaat.

“Kami bagikan kepada masyarakat, mudah mudahan bisa dipakai untuk menu sahur dan buka puasa dan kebetulan hari ini hari Jumat program Polsek adalah Jumat berkah”, Pungkasnya.

Sejumlah warga sendiri mengaku bersyukur dengan adanya pembagian Ikan Lele ini lantaran bertepatan di bulan suci Ramadhan.

“Sangat bagus sekali karena bertepatan di bulan ramadhan, sangat membantu masyarakat”, Ucap Ibrahim, salah satu penerima Ikan Lele.

“Ini kami terima Ikan Lele dari Pak Kapolsek, Alhamdulillah nanti kita jadikan menu buka Puasa dan Sahur karena Ramadan”, tuturnya.


Kebun hidroponik Polsek Makassar. (Foto: Leo Muhammad Nur)

 

Polsek Makassar sendiri bukan hanya melakukan budidaya ikan lele tetapi turut berkebun secara hidroponik. Setiap hasil panen dari program ketahanan pangan ini  akan diperuntukan bagi warga kurang mampu di wilayah Polsek Makassar.

Editor : Leo Muhammad Nur

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut