JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) meninjau kesisapan sirkuit Formula E bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Kehadiran Jokowi tersebut, memantik spekulasi soal dukungan di Pilpres 2024. Jokowi dinilai memberikan sinyal dukungan terhadap Anies.
Pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia Jakarta, Ujang Komarudin menilai, Jokowi hadir meninjau sirkuit Formula E sebagai tugas kepala negara.
Baginya kehadiran Jokowi belum cukup dimaknai sebagai tanda dukungan Jokowi terhadap Anies, salah satu nama yang dianggap berpeluang maju di Pilpres 2024 pada 14 Februari 2024.
"Saya melihat itu sebagai bagian dari tanggung jawab presiden agar bisa mensukseskan gelaran Formula E.Karena bagaimanapun suksesnya Formulas E itu juga suksesnya pemerintah pusat dan gagalnya Formula E juga gagalnya pemerintah pusat," ujar Ujang dihubungi Selasa (26/4/2022).
Ia menyebutkan Pemprov DKI Jakarta tak akan bisa sukseskan pagelaran Formula E tanpa bantuan pemerintah pusat.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta