1 Ruko di Jalan Topaz Makassar Dilalap Si Jago Merah

Yusuf Al Faresi
Satu ruko di Jl. Topaz, Makassar dilalap si jago merah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah - Foto : Istimewa

Makassar, iNewsCelebes.id - Satu ruko di Jalan Topaz, Kec. Panakukang, Kota Makassar, dilalap si jago merah, jumat (25/08/2023) pagi. Peristiwa ini terekam kamera amatir dan menyebar disosial media. Nampak dalam video amatir tersebut, warga setempat yang berada di lokasi kejadian berusaha sekuat tenaga memadamkan api dengan peralatan seadanya. Namun upaya tersebut tidak membuahkan hasil.

Praktis, peristiwa ini menyebabkan warga yang bermukim disekitar lokasi panik. Beberapa diantaranya berusaha menghubungi petugas pemadam kebakaran.

"Tiba-tiba api membesar. Kami juga kaget dan panik melihat kejadian itu," ujar salah seorang warga.

Api berhasil dijinakkan setelah petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. Dibantu warga, petugas damkar bahu membahu memadamkan api. Belum dimetahui pasti apa penyebab kebakaran. Namun kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Editor : Andi.M.Yusuf Aries

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network