Andi Amran Sulaiman Kembali Dilantik Jadi Menteri Pertanian

Tim iNewsCelebes.id
Andi Amran Sulaiman (AAS) Mentan Periode 2014-2019 dalam kabinet Jokowi-Jusuf Kalla - Foto Tangkapan Layar/Thamrin.

JAKARTA, iNewsCelebes.id – Mantan Menteri Pertanian periode 2014-2019 Andi Amran Sulaiman dikabarkan akan kembali dilantik menjadi Menteri Pertanian, menggantikan Syahrul Yasin Limpo akibat diduga terjerat kasus korupsi, Selasa (24/10/2023).

Informasi yang diterima dari kerabat Andi Amran Sulaiman, Sukriansya S Latif, jika Rabu (25/10/2023) Andi Amran Sulaiman akan dilantik untuk kedua kalinya di Istana Negara oleh  Presiden Joko Widodo, saat dikonfirmasi iNewsCelebes.id melalaui telepon selular.

“ Saya juga dengar Kabar begitu, Sepertinya Pak Andi Amran Sulaiman Rabu Besok dilantik menjadi Menteri Pertanian, “ Singkatnya.

Selain Mentan, Presiden Joko Widodo juga dikabarkan akan melantik Letjen Maruli Simanjutak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).

Maruli akan menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman yang sebentar lagi memasuki masa pensiun.

“Iya, Letjen Maruli dan Andi Amran Sulaiman rencananya akan dilantik besok," ujar sumber tersebut, Selasa (24/10/2023).

Diketahui, Andi Amran Sulaiman (AAS) pernah menjabat sebagai Mentan pada periode 2014-2019 dalam kabinet Jokowi-Jusuf Kalla.

Editor : Thamrin Hamid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network