Kenakan Passapu di Makassar, Ganjar: Seperti Sultan Hasanuddin, Tak Pernah Takut Terhadap Apapun

Achmad Al Fiqri
Ganjar Pranowo mengenakan Passapu atau ikat kepala khas Sulawesi Selatan saat menghadiri kampanye terbuka bertajuk Hajatan Rakyat di Upperhills Makassar.Foto: Ist

MAKASSAR, iNewsCelebes.id -  Ganjar Pranowo mengenakan Passapu atau ikat kepala khas Sulawesi Selatan saat menghadiri kampanye terbuka bertajuk Hajatan Rakyat di Upperhills Makassar, Selasa (30/1/2024).

Kehadiran Ganjar, membakar semangat ribuan warga Sulawesi Selatan (Sulsel) yang hadir di sana. Mengenakan Passapu, Ganjar tampak begitu semangat memberikan pidato politiknya di hadapan ribuan masyarakat. Semangatnya semakin membuncah karena warga begitu antusias menyambutnya. Teriakan demi teriakan terus bergelora di tempat pertemuan itu.

"Ganjar Mahfud Ji Andalang Ku," teriak warga. 

"Ganjar Presiden, Kitorang pilih Ganjar," teriak yang lain.

Ganjar dengan ramah menyapa masyarakat. Ia tak segan turun dari panggung untuk menyapa masyarakat dan memberi salam pada mereka.

"Sulsel luar biasa. Bagi saya, Sulsel bukan tempat asing karena saya bagian dari Sulsel. Ketika saya diberi gelar Daeng Manaba, Sulsel sudah seperti keluarga buat saya," ucap Ganjar.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network