Prof Muslimin Machmud: Bahasa Melayu Indonesia Berpeluang Menjadi Bahasa Internasional

Rusmad
Guru Besar Ilmu Komunikasi Universotas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof Dr Muslimin Machmud saat menjadi pembicara di Kuala Lumpur, Selasa (24/5/2022).

KUALA LUMPUR-celebes.iNews,id: Guru Besar Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof Dr Muslimin Machmud MSi mengungkapkan, Bahasa Melayu Indonesia berpeluang menjadi bahasa internasional.

Hal tersebut disampaikan oleh alumni jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Hasanuddin (Unhas) ini saat menjadi pembicara pada simposium internasional tentang Forum Dunia Melayu Dunia Islam yang diadakan di Dewan Bahasa dan Pustaka (DBP) di Kuala Lumpur, Malaysia 22-24  Mei 2022.

Forum ini merupakan bagian dari Simposium Pengantarabangsaan Bahasa Melayu yang diinisiasi oleh Perdana Menteri Malaysia Ismail  Sabri dengan menghadirkan lebih dari 70 tokoh intelektual dari berbagai negara.

Menurut Muslimin, bahasa adalah identitas suatu bangsa yang digunakan untuk berkomunikasi dengan bangsa lain. Setiap bangsa memiliki bahasa yang berbeda-beda dengan ciri khas dan asal-usul masing-masing.

“Begitu juga dengan bahasa Indonesia yang sejarahnya sangat erat kaitannya dengan bahasa Melayu”. Sejak dulu bahasa Melayu digunakan sebagai bahasa pengantar di Indonesia. Karena memiliki sistem yang sederhana sehingga mudah dipahami dan dipelajari. Suku-suku di Indonesia pun mengakui dan menerima bahasa Melayu sebagai dasar bahasa Indonesia,” papar Dekan FISIP UMM ini.

Dengan kitan tersebut maka Muslimin yang menyelesaikan pendidikan S3 nya di Universitas Malaya, Malaysia ini optimis bahasa Melayu yang merupakan akar dari bahasa nasional Indonesia mampu menjadi bahasa resmi ASEAN sekaligus bahasa internasional.

Editor : Nur Farida

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network