Menaker Tinjau Penyaluran BSU di Kantor Pos Makassar, Tegaskan Penerima Tidak Gunakan Judi Online
Minggu, 27 Juli 2025 | 21:40 WIB

MAKASSAR, iNewsCelebes.id - Menteri Ketenagakerjaan Yassierli bersama Direktur Utama PT Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi melakukan peninjauan penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) di Kantor Pos Makassar, Jalan Slamet Riyadi, Sabtu (26/7).
Dalam kunjungannya, Menaker menegaskan agar penerima BSU menggunakan bantuan tersebut sesuai kebutuhan dan tidak untuk judi online (judol).
"Kita monitor terus. Tadi ada yang menyampaikan engga akan (untuk) judol. Tapi kita komitmen untuk kita moitor dan akan kita lihat nanti," ujar Yassierli.
Editor : Muhammad Nur