Basarnas Kerahkan KN SAR Kamajaya 104 Cari Tiga Nelayan Hilang di Pangkep
MAKASSAR, iNewsCelebes.id - Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Makassar mengerahkan kapal negara (KN) SAR Kamajaya 104 untuk mencari tiga nelayan yang dilaporkan hilang kontak saat melaut di perairan Pulau Banawayya, Kecamatan Liukang Tangaya, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan.
Ketiga korban masing-masing bernama Jumadi (31), Rudi (26), dan Mursalin (38). Mereka diketahui berangkat melaut menggunakan kapal joloro Sansel United JB 2023 pada Rabu pagi (07/01/2026).
Namun ketiganya tak kunjung kembali, sehingga keluarga melaporkan kejadian tersebut ke Basarnas Makassar.
Kepala Seksi Operasi Basarnas Makassar, Andi Sultan, mengatakan pihaknya langsung bergerak setelah menerima laporan dari keluarga korban.
“Sejak menerima laporan, kami segera melakukan koordinasi dan pemantauan dengan SROP Makassar dan SROP Selayar," kata kata Andi Sultan, Jumat (9/1/2026).
Selain melakukan pemantauan juga menyebarkan informasi kepada nelayan.
"Informasi juga kami sebarkan kepada kapal-kapal yang melintas di sekitar lokasi kejadian agar turut melakukan pemantauan dan segera melapor jika menemukan tanda-tanda keberadaan korban,” lanjutnya.
Editor : Muhammad Nur