MAROS, iNewsCelebes.id - Sebuah pohon kapuk raksasa setinggi 20 meter tumbang dan menimpa sepeda motor yang tengah terparkir di Kecamatan Turikale Kabupaten Maros, Jumat (27/10/2023).
Tak hanya itu, sejumlah fasilitas umum dan kabel listrik bertegangan tinggi juga ikut tertimpa dahan pohon, hingga sempat terjadi ledakan membuat warga sekitar panik.
Diduga pohon raksasa tersebut tumbang usai diterjang angin kencang, ditambah lagi pohon kapuk ini dimakan usia," Kata Muh Ridwan Petugas PLN Kabupaten Maros.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun patahan dahan pohon yang menempel kabel bertegang tunggi ini, menyebabkan aliran listrik padam di 17 titik di tiga Kecamatan.
Untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan, petugas PLN yang tiba dilokasi kejadian angsung melakukan perbaikan sejumlah komponen kabel listrik bertegang 20 ribu Volt ini.
Editor : Thamrin Hamid
Artikel Terkait