MAKASSAR - celebes.iNews.id: Sepekan pasca Musyawarah Besar (Mubes) Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas), baliho yang berisi ucapan selamat atas pelaksanaan mubes masih terpajang di hampir semua jalan di Kota Makassar. Dari pantauan, Minggu (13/3/2022), baliho berbentuk billboard tersebut terpasang di Jl AP Pettarani, Jl Urip Sumoharjo hingga Jl Perintis Kemerdekaa, Jl Sultan Alauddin, dan Jl Jenderal Sudirman yang merupakan jalan-jalan utama di Makassar. “Ini sebagai rasa senang dan gembira dari para alumni dan masih terasa eufprianya meski mubes sudah selesai dengan terpilihnya Ketua Umum IKA Unhas yang baru,” ujar Wakil Sekretaris IKA Komunikasi Unhas, Sahman AT, Minggu (13/3/2022). Menurut Ketua Tim Adhoc Penyempurnaan AD/ART IKA Unhas ini adalah wajar bila baliho-baliho tersebut dibiarkan terpasang di ruas-ruas jalan yang ada di Makassar sebagai pertanda bahwa IKA Unhas ini adalah organisasi yang besar dengan anggota yang berasal dari berbagai latar belakang ketokohan. Mubes IKA Unhas berlangsung 3-6 Maret 2022 lalu di Hotel Four Points, Makassar.Salah satu agendanya adalah memilih Ketua Umum pengganti Jusuf Kalla yang sudah 25 tahun memimpin IKA universitas terbesar di Indonesia timur ini. Mantan Menteri Pertanian Dr Andi Amran Sulaiman (AAS) terpilih sebagai ketua umum melalui voting setelah bersaing dengan Ketua IKA Teknik Haedar A Karim. Dari beberapa baliho yang dipantau yang masih terpasang adalah ucapan selamat bermubes dari Gubernur DKI Jakarta Anies R Baswedan berdekatan dengan Ketua Panitia Mubes Muhammad Ismak dan Bupati Nunukan yang juga Ketua IKA Unhas Nunukan, Asmin Laora Hafid di ujung Jl AP Pettarani.
Editor : Nur Farida