Korlantas Polri Perkuat Penegakan Lalu Lintas Berbasis ETLE di Sulsel, Balap Liar Tidak Ada Kompromi
MAKASSAR, iNewsCelebes.id – Korlantas Polri bersama Ditlantas Polda Sulawesi Selatan memaparkan sejumlah langkah strategis dalam peningkatan keamanan dan penegakan hukum lalu lintas berbasis teknologi modern.
Melalui konferensi pers di Aula Ditlantas Polda Sulsel, Senin (10/11/2025), jajaran kepolisian menegaskan komitmennya membangun sistem lalu lintas yang lebih tertib, transparan, dan berkeselamatan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Pol. Faizal yang memaparkan perkembangan penegakan hukum melalui Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).
“Teknologi adalah kunci. Kami ingin setiap pelanggaran terpantau secara akurat dan penindakannya dapat dipertanggungjawabkan. Ini wujud profesionalisme kepolisian,” tegas Brigjen Pol. Faizal.
ETLE Diperluas, Pelanggaran Kini Langsung Terpantau
Ditlantas Polda Sulsel menegaskan bahwa fokus penegakan hukum (Dakgar) kini tidak hanya mengandalkan patroli manual.
Sistem ETLE yang diperluas memungkinkan kamera merekam otomatis pelanggaran seperti:
Tidak menggunakan helm, Menerobos marka dan traffic light dan Menggunakan ponsel saat berkendara. Tanpa perlu hadirnya polisi di jalan, pelanggar akan tetap dikenakan sanksi.
“Penindakan yang baik adalah yang edukatif. Kami ingin masyarakat tertib karena sadar keselamatan, bukan karena takut ditilang,” ujar Faizal.
Tindak Tegas Balap Liar
Meski teknologi diperkuat, persoalan balap liar masih menjadi sorotan. Polda Sulsel akan memperketat patroli dan melakukan penindakan tanpa toleransi.
“Balap liar adalah ancaman keselamatan publik. Kami tidak akan kompromi,” tegasnya.
Investigasi Kecelakaan Kini Lebih Canggih dan Cepat
Untuk memperkuat penanganan kecelakaan (Lakalantas), kepolisian kini menggunakan:
Leica & Faro 3D Laser Scanner yang akan digunakan untuk merekonstruksi TKP secara visual dan presisi.
Drone & ETLE mobile onboard sebagai pemantauan kondisi jalan secara real-time
Body cam, sound level meter, dan alat ukur kecepatan guna memperkuat dokumentasi dan pembuktian lapangan
Dengan dukungan perangkat tersebut, analisis kecelakaan dapat dilakukan lebih cepat, terukur, dan berbasis data ilmiah.
Polisi Ajak Publik Ikut Wujudkan Budaya Tertib Jalan
Ditlantas Polda Sulsel menegaskan, suksesnya upaya ini membutuhkan dukungan masyarakat dan media.
“Keselamatan lalu lintas adalah tanggung jawab bersama. Kami siap bekerja, tapi masyarakat juga harus ikut membangun budaya tertib,” tutup Brigjen Pol. Faizal.
Editor : Muhammad Nur