PANGKEP, iNewsCelebes.id - Menyambut bulan suci Ramadhan 2025, Tim Gabungan dari Polres Pangkep, TNI, dan Satpol PP Kabupaten Pangkep melakukan razia besar-besaran di sejumlah rumah kos dan tempat hiburan karaoke yang diduga sering dijadikan lokasi tindak asusila dan kegiatan ilegal lainnya.
Razia ini dilakukan pada Kamis malam, (27/02/2025), dengan tujuan untuk menciptakan suasana yang lebih aman dan kondusif menjelang ibadah puasa.
Operasi gabungan ini melibatkan tiga tim yang masing-masing menyasar titik-titik rawan di wilayah Kabupaten Pangkep.
Fokus utama dari operasi ini adalah tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, seperti balap liar, rumah kos-kosan dan tempat hiburan karaoke.
Dalam operasi ini, petugas menemukan sejumlah bukti yang mengejutkan, termasuk seorang remaja yang kedapatan membawa alat kontrasepsi yang disiapkan di saku celananya saat digerebek di rumah kosnya.
Selain itu, petugas juga membubarkan sekelompok muda-mudi yang berada di dalam sebuah room karaoke.
Kabag Ops Polres Pangkep, Kompol Ismail, menjelaskan bahwa operasi ini merupakan bagian dari kegiatan rutin untuk mencegah terjadinya tindak pidana dan gangguan keamanan selama Ramadhan.
"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menjalani bulan suci dengan tenang dan aman," katanya.
Ismail menambahkan bahwa selama bulan puasa, tempat-tempat hiburan karaoke diminta untuk berhenti beroperasi.
"Kami sudah mengeluarkan edaran pemerintah setempat untuk menghentikan operasional tempat karaoke selama satu bulan, dan kami juga meminta agar kegiatan balap liar tidak dilakukan lagi," ujarnya.
Dalam operasi ini, meskipun tidak ditemukan senjata tajam atau narkoba, petugas tetap berhasil mengamankan seorang pemuda yang tengah mabuk alkohol di depan sebuah sekolah menengah atas di Kecamatan Bungoro. Pemuda tersebut kini diamankan di Mapolres Pangkep untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Petugas mengimbau kepada pemilik tempat hiburan karaoke dan cafe remang-remang untuk tidak beroperasi selama bulan puasa guna menjaga ketenangan masyarakat.
"Kami mengimbau kepada seluruh warga Pangkep untuk menciptakan suasana yang kondusif dan memanfaatkan bulan Ramadhan untuk beribadah," tandas Ismail.
Dengan adanya operasi ini, diharapkan dapat menciptakan suasana yang lebih aman dan kondusif menjelang Ramadhan serta meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap potensi gangguan keamanan di sekitar mereka.
Editor : Arham Hamid
Artikel Terkait