Maskapai Super Air Jet menggunakan armada Airbus jenis 320-200 melayani penerbangan dengan rute Jakarta – Makassar – Jakarta. Tujuan ke Jakarta masuk ke daftar rute terbanyak yang diminati oleh penumpang di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin.
Super Air Jet menambah pilihan maskapai yang melayani penerbangan dometik Di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin. Sebelumnya terdapat delapam maskapai yang melayani penerbangan domestik. Dengan adanya tambahan maskapai baru ini, semakin banyak pilihan masyarakat untuk menggunakan sarana transportasi udara.
Pemerintah Kabupaten Maros turut mendukung beroperasinya Super Air Jet. Dalam sambutannya Bupati Maros Chaidir Syam mengatakan bahwa tahun ini perekonomian di Kabupaten Maros telah membaik karena salah satunya aktivitas bandara sudah mulai ramai. Dengan maskapai baru Super Air Jet ini bisa menjadi fasilitas dan pilihan bagi masyarakat untuk bepergian. Serta dapat membantu meningkatkan perekonomian di Sulawesi Selatan. Kegiatan diakhir dengan pengalungan bunga kepada perwakilan penumpang yang tiba dari Jakarta dan penumpang yang berangkat ke Jakarta.
Editor : Nur Farida